Posts Subscribe to CommentsComments

Diberdayakan oleh Blogger.

Recent Posts

Download

BTricks

BThemes

Sabtu, 05 Februari 2011

Strategi Hadapi Ujian Akhir Nasional

Kontroversi dibalik Ujian Nasional belum berakhir, tetapi pemerintah tetap pada keputusan untuk melaksanakan UAN sebagai salah satu standar kelulusan. Sebagai pendidik, orang tua ataupun siswa kita tidak perlu berpolemik terhadap hal tersebut, sekarang saatnya kita mempersiapkan untuk menghadapi Ujian Nasional yang dilaksanakan pada bulan April ini, “optimis dan percaya diri” adalah sikap yang tepat untuk menghadapi hal tersebut.

Sebagai guru atau pendidik harus memanfaatkan waktu yang sangat singkat ini untuk mempersiapkan kematangan ....peserta didik, baik secara teknis maupun secara mental. Guru adalah seorang “pelatih” yang akan memberikan inspirasi, mengarahkan dan “mengatur serangan” sehingga tercapainya sebuah “goal” yaitu lulus Ujian Nasioanal. Secara teknis, guru memberikan gambaran tentang Ujian Akhir Nasional, mengenai kisi-kisi soal yang akan diujikan, cara bagaimana membagi waktu mengerjakan soal dalam ujian sehingga tidak kekurangan waktu.

Oleh karena itu boleh juga diberikan kiat-kiat bagaimana menjawab soal dengan waktu yang singkat dan tepat. Guru memberikan beberapa alternatif penyelesaian soal misalnya dalam pelajaran Matematika, soal tentang limit fungsi ada beberapa cara untuk menyelesaikannya. Kemudian guru dapat merekomendasikan cara yang mana yang cocok untuk digunakan dalam ujian nasional.

Selain secara teknis, guru juga perlu menyiapkan secara mental atau psikologis peserta didik. Ujian nasional memang bisa membuat “stressing” bagi peserta didik karena kenaikan standar yang ditetapkan. Tak heran muncullah rasa pesimis yang bisa menurunkan rasa percaya diri peserta didik. Oleh karena itu perlunya memperkuat keyakinan dan percaya diri dengan cara memberikan motivasi kepada peserta didik.

Orang tua adalah orang yang paling dekat dengan peserta didik (siswa) ketika berada di lingkungan keluarga, berikanlah perhatian penuh kepada mereka, ciptakan suasana di rumah yang rileks dan menyenangkan, hindarkan suasana yang dapat mengganggu konsentrasi belajar mereka, ingatkan kepada mereka untuk berdoa karena apapun usaha manusia hanya Tuhan yang menentukan. Manusia hanya berikhtiar dan berusaha Tuhanlah yang mengabulkan.

Comments :

0 komentar to “Strategi Hadapi Ujian Akhir Nasional”

Posting Komentar

Terima Kasih telah meninggalkan komentar disini..

Countdown

Total Tayangan Halaman

 

Copyright © 2009 by SMPN 4 Kec. Payakumbuh

Template by Blogger Templates | Powered by Blogger